Polres Bangka Barat Laksanakan Penanaman Guna Mendukung Ketahanan Pangan

Jum’at 20 Desember 2024 sekira pukul 09.00 wib bertempat Lahan Ketahanan Pangan Polres Kab. Bangka Barat telah dilaksanakan kegiatan Penanaman Bersama Bibit Jagung Hibrida Guna Mendukung Program Ketahanan Pangan Polres bangka Barat.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Bangka barat AKBP Ade Zamrah SIK dan dihadiri oleh FORKOPIMDA Bangka barat serta personel Polres Bangka barat.
Kapolres Bangka Barat AKBP Ade Zamrah SIK melalui Kasubsi PIDM Ipda Ardianis menyampaikan”Kegiatan Penanaman bersama ini sebagai bentuk terlaksananya Program Presiden untuk ketahanan pangan yang mana Polres bangka Barat Melaksanakan Penanaman Bibit jagung Hibrida “

“yang bertujuan untuk memastikan ketersediaan pangan yang cukup, aman, bergizi, merata, dan terjangkau bagi semua Masyarakat juga memastikan stok cadangan pangan sehingga bisa menghadapi situasi darurat atau krisis pangan”